Indonesia Game Show
Cosplay Competition
Assembly Hall
Jakarta Convention Center
Sabtu, 13 Oktober 2012
17:00 - 18:00 WIB
Total hadiah Rp 18 juta!
Persyaratan:
1. Perlombaan terbuka untuk umum. Pendaftaran cukup dengan membawa kartu perdana Indosat dan voucher isi ulang Indosat senilai Rp 25.000,-. Bagi yang sudah menggunakan Indosat bisa mendaftar gratis hanya dengan memperlihatkan HP [Nomor HO harus sesuai dengan nomor yang tercantum di pendaftaran peserta]
2. Peserta wajib mengenakan kostum yang berhubungan dengan 4 kategori sbb:
a. Anime / manga
b. Tokusatsu [superhero Jepang] dan Superhero [bebas dari negara manapun]
c. Game [bebas dari negara manapun]
d. Original [termasuk J-artist, Harajuku / Shibuya style, dll].
3. Kostum tidak boleh menyinggung unsur SARA dan pornografi [kostum terlalu terbuka maupun beradegan yuri / yaoi].
4. Boleh melakukan crossdressing.
5. Dilarang membawa aksesoris senjata tajam / senjata api.
6. Pendaftaran bisa dilakukan dengan cara mengirimkan data [nama asli, nama karakter cosplay dan judul asal karakter, kategori dan nomor telepon] ke e-mail animonster@megindo.net dengan subject: IGS Cosplay.
7. Pendaftaran juga bisa dilakukan di lokasi pada hari H.
8. Peserta yang sudah mendaftar lewat e-mail wajib melakukan pendaftaran ulang di lokasi untuk pengambilan nomor.
9. Pendaftaran ulang dan pendaftaran di lokasi pada hari H dibuka pada pukul 14:00-16:00 WIB.
10. BGM [background music] akan disediakan oleh panitia. Peserta boleh membawa BGM sendiri dalam file mp3 yang sudah dikopi dalam flashdisk, dan diserahkan ke panitia paling lambat pukul 16:00 WIB.
11. Pemenang dipilih perorangan dan akan dibagi perkategori [anime / manga, game, tokusatsu / superhero, original]. Masing-masing kategori akan dipilih 3 orang juara dengan perincian hadiah sbb:
Juara 1: Rp 2.000.000,-
Juara 2: Rp 1.500.000,-
Juara 3: Rp 1.000.000,-
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda